Sambutan Ketua Pengadilan Negeri Tarutung
Shalom,
Assalamualaikum Wr. Wb,
Om swastiastu,
Salam sejahtera untuk kita semua,
HORAS.
Selamat datang di Website resmi Pengadilan Negeri Tarutung yang merupakan salah satu wujud dalam merefleksikan tuntutan reformasi dan keterbukaan informasi publik dalam tubuh Mahkamah Agung Republik Indonesia dan jajaran di bawahnya.
Di era keterbukaan informasi yang saat ini tengah digalakkan dan merupakan salah satu syarat dalam mewujudkan keterbukaan dan akuntabiltas penyelenggaraan peradilan maka jenis, sifat dan tata cara penginformasian dalam Website yang ada di hadapan anda pada saat ini lebih merujuk pada Pedoman Rancangan dan Prinsip Aksesibilitas Website Pengadilan di Lingkungan Mahkamah Agung, yaitu sebagai implementasi dari Surat Edaran MARI Nomor 06 Tahun 20l0 Tentang Instruksi Implementasi Keterbukaan Informasi Pada Kalangan Pengadilan juncto Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor 1-144/KMA/SK/I/2011 tertanggal 5 Januari 2011 Tentang Pedoman Pelayanan Informasi di Pengadilan.
Melalui Website Pengadilan Negeri Tarutung ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pencari keadilan di Kabupaten Tapanuli Utara khususnya dan memberikan kemudahan bagi masyarakat Kabupaten Tapanuli Utara dalam mencari informasi berkaitan dengan hukum. Selain itu, Website ini tidak hanya memuat informasi management penanganan perkara dan bidang keuangan, akan tetapi sebagai sarana bagi pengguna website untuk mengajukan tanggapan, keberatan atau pengaduannya, baik terhadap personil maupun mekanisme kerja yang terdapat di Pengadilan Negeri Tarutung.
Kesempurnaan suatu sistem yang dibangun adalah sangat tergantung pada kesempurnaan seluruh sub sistem yang ada, kemudian bagaimana sub sistem yang ada tersebut saling terintegrasi dalam mewujudkan Visi dan Misi Pengadilan Negeri Tarutung sehingga Pengadilan Negeri Tarutung akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk melakukan pembenahan-pembenahan dengan seiringnya kemajuan teknologi dan sistem informasi.
Demikian sambutan singkat kami ini, semoga Website Pengadilan Negeri Tarutung dapat mewujudkan Pengadilan Negeri Tarutung yang Agung dan Modern juga bermanfaat bagi kita semua. HORAS.